oleh

Antisipasi Cegah Hepatitis Akut, Ini Penjelasan Kadinkes Cianjur

-KESEHATAN-0 views

CIANJUR – Kepala Dinas Kesehatan Irvan Nur Fauzi triwulan dua tahun 2022, mengantisipasi pencegahan berbagai macam penyakit yang timbul ditengah-tengah masyarakat.

Hal tersebut diungkapkan Dr. Irvan Nur Fauzi orang nomor satu dilingkungan dinas kesehatan Kabupaten Cianjur, untuk Vaksin dosis 1 95%, dosis 2 90%.

” Nah, dosis 3 harus digenjot dan terus diperbaiki, saat ini angka masih dibawah 20%,” ujar Dr. Irvan saat ditemui langsung, usai menghadiri rapat evaluasi kerja di Gedung DPRD Cianjur, Senin (23/5/2022).

Ia menyampaikan, sesuai penjelasan Presiden Joko Widodo bahwa masker itu tidak diwajibkan diarea terbuka, tetapi masih diperbolehkan bagi mereka yang ingin memakai tidak masalah.

” Tentunya harus tetap diperhatikan, ini tidak berlaku atau baiknya tidak dilaksanakan bagi mereka yang punya komoping,” tuturnya.

Masih kata Irvan, Bupati Cianjur menyampaikan untuk pasilitas datang lokalitas kesehatan rumah sakit klinik harus tetap memakai masker.

” Kemudian hepatitis akut yang berat yang lagi ramai, kami telah melakukan antisipasinya membuat edaran kerumah sakit, puskesmas, sosialisasi telah dilaksanakan,” jelasnya.

Irvan menambahkan, eksistingnya saat ini belum ditemukan hepatitis berat di Kabupaten Cianjur, ada hepatitis akut tetapi sudah terindetifikasi. Baik hepatitis A maupun hepatitis B.

” Jadi scrining tetap harus diperkuat didaerah sehingga rumah sakit juga tidak terlalu disibukan dengan pasien yang sebetulnya bisa kita jaring dipuskesmas,” pungkasnya. (Pen)

pasang iklan anda

Komentar

Berita populer