oleh

Derita Tuna Netra Harapkan Bantuan Dermawan di Cianjur

-RAGAM-46 views

CIANJUR – Hevi (29) yang beralamat di Kampung panorama tungturunan, Desa Sukisirna, Kecamatan Sukaluyu, kabupaten Cianjur, adalah seorang ibu yang mempunyai tiga orang anak, dua perempuan satu laki yang sulung bernama Efran (7), yang kedua bernama yonas (5), dan ketiga bernama yosi (3).

Ia menceritakan, dalam kesehariannya mengais rezeki, dengan menjual kopi dan jajanan anak-anak.

“Penghasilan rata rata, hanya cukup buat makan saja,” kata Ibu Hepi kepada Infosembilan, Minggu (16/5/2021).

Begitu sangat terpukulnya baik secara mental, maupun secara beban biaya hidup, ditambah lagi anak bungsu yosi (3 thn) saat terlahir mengalami tunanetra.

“Pernah mengalami devresi yang sangat mendalam, sehingga berharap anak anak ini mati saja terutama anak yang bungsu,” katanya.

Sementara Siregar (32) mengatakan, kami memohon kepada siapa saja, baik secara pribadi maupun pihak pemerintah, saat ini mengharapkan uluran tangan dan bantuan.

“Untuk biaya hidup, dan biaya pengobatan kedua anak kami (tunanetra), karena setiap bulannya, memerlukan biaya sekitar perbulan 600 ribu rupiah,” tutup Siregar bapak anak tiga ini.

Laporan : Syarif Norr

pasang iklan anda

Komentar

Berita populer