INFO,9 CIANJUR – Dalam rangka memenuhi persyaratan untuk menjadi petugas pemungutan suara Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati kabupaten Cianjur ketua dan para anggota KPPS Desa Bobojong Mande Ikuti Rapid test.
Kegiatan tersebut diikuti sekitar 270 orang peserta, yang terdiri dari ketua dan para anggota KPPS se Desa Bobojong, Kecamatan Mande, Kabupaten Cianjur dari 30 TPS,”
Tutur Parhan salah satu anggota PPS Desa Bobojong, saat ditemui Infosembilan.com di Aula Desa Bobojong, Jumat (27/11/2020).
Adapun dalam pelaksanaannya terbagi menjadi 2 hari dimulai Kamis, 26 November 2020, yang diikuti TPS 1 s/d TpS 14, dan hari Jumat 27 November 2020 diikuti oleh TPS 15 s/d TPS 30, dibagi dalam 2 gelombang. Gelombang 1 Tps 15 – 22 dimulai Pukul 08.00- 11.00, selanjutnya gelombang TPS 23 – 30 pukul 13.00 – 15.00 WIB.
Kegiatan rapid test, terdiri dari petugas Dokter dan perawat dari Puskesmas Kademangan, kecamatan Mande Kabupaten Cianjur,”tuturnya.
Dengan terlaksananya rapid test, petugas KPPS dan TPS dapat terkontrol kesehatannya, dalam pelaksanaanya nanti tetap mematuhi protokol kesehatan, seperti cuci tangan, memakai masker dan jaga jarak, sesuai anjuran pemerintah. (jun)
Komentar