oleh

Mengenal Destinasi Wisata Alam Green Dawuan, Keindahan Yang Alami

-PARIWISATA-1.196 views

CIANJUR – Destinasi wisata Green Dawuan, keindahan dan pemandangannya sangat memanjakan mata yang berlokasi di Kampung Warung Batu, Desa Mekarsari, Kecamatan Cianjur, membuat warga pengunjung lebih penasaran, untuk merasakan keindahannya yang masih alami.

Kepala Desa Mekarsari, Ujang Rahmat mengungkapkan, dengan adanya Green Dawuan tersebut merupakan kebanggaan bagi kami Desa Mekarsari, dengan adanya taman wisata tersebut mudah-mudahan nama desa kita lebih dikenal masyarakat,”

“Fasilitas untuk masyarakat, seperti masjid, WC umum bisa lebih layak lagi, karena alhmdulilah setiap hari Sabtu dan Minggu masyarakat semakin banyak yang datang,” ucapnya.

koordintaror pengelola destinasi wisata Green Dawuan Yopi (33) menjelaskan, awalnya destinasi ini kita bangun ingin merapihkan, menata supaya masyarakat setempat merasa nyaman,” ujarnya.

“kami mulai bergerak niat awalnya bukan untuk komersil, tetapi untuk kenyamanan, untuk kenikmatan masyarakat atau penduduk Kampung Warung Batu disekitar Desa Mekarsari,”.

Untuk akses jalan kelokasi untuk sementara bisa masuk kendaraan roda dua, untuk kendaraan roda empat tidak bisa masuk langsung kelokasi, tetapi bisa lewat perumahan mekarsari, yang lokasinya ada di Kampung legok.

Masih papar Yopi, dengan berjalanya waktu, dianjurkan kepada pengunjung, kita sudah menyediakan keropak (infak) buat keberesihan, menurutnya sekarang mulai berjalan diterapkan tiket masuk, kita kasih kemasan kopi, hanya 2000 saja bisa masuk ke Green Dawuan sambil menikmati secangkir kopi yang telah kita sediakan,”. (Red)

pasang iklan anda

Komentar

Berita populer