oleh

Pandemi Covid-19, Ini Dilakukan Diskominfosantik dan PWI Cianjur

-RAGAM-100 views

CIANJUR – Dinas Komunikasi Informatika Persandian dan Statistik (Diskominfosantik) dan Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Cianjur, menggelar bimbingan teknik (Bimtek) dan pelatihan vokasi kewirausahaan.

Rundown kegiaatan pelatihan tersebut, diselenggarakan di Hotel Alam Asri Resort, selama dua hari, Jumat (11/9) dan Sabtu (12/9), Jalan Hanjawar-Pacet, Desa Sukanagalih, Kecamatan Cipanas.

Kepala Dinas Komunikasi Informatika Persandian dan Statistik (Diskominfosantik) Cianjur, Tedy Artiawan mengatakan, masa pandemi Covid-19 saat ini, imbasnya berdampak terhadap berbagai sektor. Termasuk bagi kalangan wartawan, apalagi bagi para pelaku menekuni usaha mikro kecil dan menengah (UMKM) dan para pelaku industri berskala besar.

Melihat kondisi saat ini, papar dia, Pemkab Cianjur melalui Diskominfosantik Cianjur, merupakan mitra dari insan pers, memandang perlu adanya semacam pelatihan atau vokasi bimbingan teknis kewirausahaan.

“Ya, terutama bagi para jurnalis kerja liputan di Cianjur,” kata Tedy saat sambutannya kepada awak media.

Masih kata Tedy, salah satu materi pelatihan atau vokasi itu menyangkut penguatan kemandirian ekonomi, bagi para jurnalis serta keluarganya.

“Mereka diajari membuat sebuah usaha ekonomi kerakyatan. Artinya, bisa menjadi penghasilan nantinya,” ujar dia.

Bimbingan teknis saat ini, Tedy berharap, bisa meningkatkan keterampilan kewirausahaan. Nantinya, bisa menjadi sumber penghasilan.

“Nah, bukan hanya di saat pandemi Covid-19 sekarang ini saja. Melainkan untuk ke depan secara kontinyu,” jelas Kadis Diskominfosantik Cianjur.

Sebagai penutup, ia meminta, dari kegiatan ini para jurnalis dan keluarganya bisa menyerap berbagai materi kewirausahaan. Bukan hanya secara teori, tapi juga praktik di lapangan bisa terealisasi.

“Serap ilmu melalui bimtek disampaikan oleh narasumber, manfaatkan sebaik mungkin. Intinya, untuk modal sehingga bisa mandiri secara ekonomi,” pungkasnya.

Bimtek tersebut, diikuti juga oleh para istri jurnalis di Cianjur Ikatan Keluarga Wartawan Indonesia (IKWI) sebagai peserta pelatihan vokasi kewirausahaan (UMKM). Sehingga, bisa membantu tanggung jawab suami mencari nafkah.

Terpisah, Ketua PWI Kabupaten Cianjur, Mochamad Ikhsan mengatakan, sangat mendukung melalui bimtek saat ini. Berharap, teman-teman (pengurus dan anggota PWI) ada tambahan ilmu, salain fungsi dan tugas sebagai jurnalis. Tapi, ada nilai tambahan ekonomi di sini.

“Ini merupakan peluang baik dan harus dimanfaatkan,” paparnya.

Kegiatan seperti ini, sambunganya, bisa jadi percontohan. Dan, bisa dimanfaatkan sebaik mungkin.

“Karena jarang ada pelatihan vokasi kewirausahaan seperti ini,” singkatnya.(Red)

pasang iklan anda
  • Rumah Panggung Rapuh Endang, Harapkan Bantuan Pemerintah
  • Kapolres Bersama Forkopimda Cianjur Gelar Patroli PPKM
  • Peduli Sosial, Banser Cianjur Turun Langsung Pencarian Korban Arus Sungai

Komentar

Berita populer