CIANJUR – Panitia pemilihan Kepala Desa Sukamanah (Pilkades), Kecamatan Cugenang akan menutup pendaftaran bakal calon kades pada Minggu besok (8/5/2022).
Ketua Panitia Pilkades Didin Muhidin mengatakan, untuk pendaftaran bakal calon kepala desa sukamanah bagi yang akan mendaftarkan diri, sesuai proses tahapan besok Minggu sampai malam akan ditutup pendaftaran.
” Bacalon ada tiga orang, dua orang telah menyerahkan pendaftaran, yaitu dari incambent dan Ketua BPD, yang satu lagi belum menyerahkan berkas,” ujar Didin Muhidin, saat konfirmasi infosembilan, Sabtu (7/5/2022).
Ia menjelaskan, pada kegiatan pilkades disukamanah dimulai awal januarian dilangsungkan penataan, lalu pembentukan panitia atau urutan tahapan pilkades.
” Yang pertama, dari mulai pendataan DPS dilanjutkan dengan DPT. Nah, mulai tanggal 20 April kemarin diadakan pendaftaran dan pemberkasan calon,” jelasnya.
Berharap, dengan perhelatan pesta demokrasi bisa berjalan sukses, yang akan digelar pada 17 juli 20222, dengan harapan memilih calon Kepala desa yang unggul.
” Dan juga bisa memajukan Desa Sukamanah disegala bidang,” pungkas Didin Muhidin.
Terpisah, salah satu bacalon Kepala Desa Sukamanah Indra Surya Pradana menuturkan, ucapkan terima kasih kepada seluruh warga, tokoh masyarakat, tokoh agama,
” Terutama organisasi pemuda yang ada di Desa Sukamanah yang telah mengantarkan saya menjadi bakal calon kades,” tuturnya.
Mudah – mudahan semangat perjuangan ini mempunyai tujuan sama, demi terwujudnya Desa Sukamanah termaju kedepannya.
” Lebih baik dan lebih baik lagi,” tutupnya, singkat.
Laporan : Dedi Rohendi
Komentar