oleh

Terseret Arus Kali Bekasi, Kini Bocah Yang Hilang Berhasil Ditemukan

-HEADLINE-212 views

BEKASI – Bocah yang hilang terseret arus kali Bekasi Adnan Ridho Ramadhan, warga kampung Lengkak RT.003, RW.008 Kelurahan Bekasi Jaya, setelah pencarian dua hari oleh pihak BNPB dan BPBD Kota Bekasi di bantu warga, akhirnya berhasil ditemukan dipinggir kali, dikampung Pisangan RT.006 RW.008 Desa Karang Satria Kecamatan Tambun Utara sekira Pukul 06.30 wib pagi, Rabu 4/11/2020.

Sementara, Jasad Adnan Ridho Ramadhan, yang hilang terseret arus kali Bekasi dalam pencarian yang dilakuakn oleh TimSAR bersama warga, dengan menelusuri bantaran kali Bekasi selama dua hari lalu, akhirnya berhasil ditemukan oleh seorang warga yang juga ikut menelusuri bantaran kali Bekasi.

Informasi yang diterima, Warga yang menemukan jasad Adnan diketemukan dari lokasi kejadian berjarak 6 (enam) kilo meter dari tempat nya tercebur di kampung pisangan, RT 006 RW.008 Desa Karang Satria, Kecamatan Tambun Utara, Kabupaten Bekasi, dan langsung melaporkan kepada pihak Timsar untuk segera mengevakuasi jasad Adnan,

“Ketua RT. 003″Darusalam mengatakan” kondisi jenajah saat diketemukan warga dengan posisi telungkup, karena sudah beberapa hari di dalam air dan langsung di evakuasi oleh timsar dibantu warga,langsung dimasukan ke dalam kantung jenajah,

Saat ini, sambungnya, kondisi jenajah pun kulitnya sedikit agak rusak, mungkin karena benturan didalam air,” jadi, kulit jenajah agak sedikit terkelupas, dan memang bocah ini terpeleset dan kecebur ke kali, saat bermain bersama ketiga temannya.

“saat itu, kita kehilangan jejak saat mencari jasad Adnan, dan akhir nya berhasil kita temukan,” terang Darusalam, di lansir Jangka Tv.

Ia mengungkapkan, kita bawa ke rumah duka untuk di semayamkan di rumah duka dulu ,baru nanti kita antar ke pemakaman umum keluarga (TPU), Pisangan Kebon Singkong,Tambun Utara, Kabupaten Bekasi,” tutupnya. (Red)

pasang iklan anda

Komentar

Berita populer